[SPONSORED] Review: Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint with Shea Butter || Liamelqha
Welcome back to JourneyAboutMakeup!
Hai semuanyaa, apa kabarnya hari ini? Semoga baik selalu yah!
Aku belum puas nyobain produk lipstik saat ini, terlebih lagi produk lokal yang murah dan mudah di cari. Setelah kemarin nyobain produk matte lipstick lokal, kali ini aku nyobain salah satu produk bibir lokal lagi nih. Ini pertama kalinya aku nyobain produk Zoya Cosmetics. Yah, aku tau telat banget yah. Padahal banyak yang bilang produknya Zoya Cosmetics ini bagus-bagus juga lho, aman dan natural. Nggak lupa juga semua produk Zoya Cosmetics memiliki sertifikat halal lho, gaes. Jadi, kalau teman-teman yang muslim sedang mencari produk kosmetik halal bisa nih cobain Zoya Cosmetics.
Kali ini aku nyobain salah satu produk limited edition dari Zoya Cosmetics, yaitu Zoya Cosmetics Metallic Lip Paint. Ada 2 warna dari seri metallic lip cream ini, yaitu Beatrix dan Elizabeth. Kalau dengar dari namanya yang ada kata-kata metallic-nya, bikin agak takut untuk di coba yah. Tapiiii jangan takut dulu, baca dulu review ini baru dhe beli metallic lip cream ini. hihi..
Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint with Shea Butter - 5ml
Deskripsi Produk:
Lipstik cair dengan teknologi no transfer formula yang dilengkapi shea butter extract akan memberikan hasil matte, ringan, tahan lama, namun tetap melembabkan. Aksen glitter-nya yang mewah akan menghasilkan sentuhan yang elegan pada penampilan anda.
Klaim:
- Aksen Glitter yang mewah
- Hasil akhir matte
- Formula ringan
- Tahan lama
- No Transfer
- Tidak membuat bibir kering
Let's jump to my review :D .
Kemasan:
Zoya Metallic Lip Paint ini datang dalam sebuah kotak berwarna silver kilat. Nggak banyak keterangan tentang produknya, hanya ada keterangan tentang ingredients, berat isi dan nama shade di bagian depan. Metallic Lip Paint-nya sendiri dikemas dalam sebuah tabung seperti lip cream pada umumnya. Tapi, yang berbeda adalah bahan kemasannya itu bukan hanya sekedar plastik saja.
Ini mirip frosted glass doff tapi bukan dari bahan kaca, bahannya kayak plastik atau mika gitu. Tutupnya berwarna putih, ini nilai plus sih buat aku, diantara jejeran lip cream punyaku kalo mau nyari Zoya Metallic Lip Paint ini paling gampang nemunya. wkwk.
Aplikatornya doe-foot yang ujungnya itu setengah miring di keseluruhan aplikatornya. Kan ada tuh beberapa aplikator sejenis yang ujungnya itu mirinya cuma sedikit ajah, cuma di ujung ajah.
Ingredients:
Isododecane, Isohexadecane, Synthetic Fluorphlogopite, Microcrystalline Wax, Cyclopentasiloxane, Kaolin, Trimethylsiloxysilicate, Polyglyceryl-2 Triisostearate, Disteardimonium Hectorite, Pentaerythrityl Tetraisostearate, Diisostearyl Malate, Polybutene, Propylene Carbonate, Polyglyceryl-2 Diisostearate, Butyrospermum Parkii (Shea) Butter, Fragrance (Parfum), Sodium Dehydroacetate, Tin Oxide, Argania Spinosa Kernel Oil, Vitis Vinifera (Grape) Seed Oil. May Contain: CI 77491, CI 77891, CI 77019, CI 77499, CI 45410, CI 15850:1, CI 17200
Tekstur, Warna dan Aroma:
Teksturnya nggak terlalu cair mirip lip cream, tapi ringan dan nggak gampang menggumpal saat di keluarkan dari tabungnya. Ada aroma dari Zoya Metallic Lip Paint ini, aromanya manis-manis gitu cuma pas diaplikasiin di bibir ga lama aromanya akan hilang kok. Zoya Metallic Lip Paint ini memiliki 2 warna yaitu Beatrix dan Elizabeth.
Swatches:
Beatrix warnanya lebih hangat dari pada Elizabeth dan di aku warnanya jatuhnya lebih kayak warna copper gitu. Sementara Elizabeth di aku warnanya lebih merah pink gitu.
*maaf kalau penjelasan warnaku sangat simple dan semoga tidak salah yah*
Harga dan Tempat Beli:
Produk Zoya Cosmetics ini sudah banyak tersedia online mau pun offline. Tapi kalau kalian mau belanja langsung dari official storenya, kalian bisa mampir ke website-nya Zoya Cosmetics. Zoya Metallic Lip Paint ini dijual seharga Rp 120,000.-.
Kinerja:
Zoya Metallic Lip Paint ini merupakan lip cream metallic lokal pertama aku. Sebelumnya aku pernah lihat review metallic matte lip cream merek lain dan aku kurang tertarik untuk mencobanya. Dulu aku itu orangnya demen sama yang matte, cuma makin kebelakang ini kok jadi agak berpaling gitu sama yang selain matte. wkwk..
Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint - Elizabeth
But, i'm ended up with loving this product so much. Mari kita bahas kenapa aku bisa suka sama produk ini. Kemasannya berbeda dari produk lip cream yang aku punya sebelumnya. Aromanya masih aman di hidung ku. Tekstur waktu diaplikasikan di bibir, super duper gampang sekali swipe bisa nutup semua bibirku. Zoya Cosmetics Metallic Lip Paint ini nggak patchy sama sekali, YES! Meskipun ini metallic lip cream, tapi ini warnanya itu nggak menggumpal dan formulanya itu ringan sekali. Glitter yang ada di dalam Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint ini nggak norak!
Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint - Beatrix
Ketahanan? Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint ini lip cream yang paling tahan lama di bibirku. Aku pakai ini selama 8 jam, dipake untuk makan indomie, makan rujak, minum dan hasilnya cuma memudar di bagian dalam. Terakhir aku coba pakai Zoya Metallic Lip Paint ini untuk ke acara wedding dinner. Waktu itu aku makan mie, sup asparagus, ikan stim, ayam, bebek, sayur, udang mayonis, shell saos dan cuma pudar di bagian dalam ajah (kalau di lihat 15 cm dari dekat). Itupun bekas pudarnya nggak langsung warna bibir, pudarnya itu warna lip cream ini juga cuma lebih ke arah stain-nya ajah. Meskipun ini Metallic Lip Cream, tapi sama sekali nggak bikin bibir kering. Sedikit membuat garis bibirku terlihat tapi bukan terlihat kering pecah gitu. Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint ini juga benar-benar transfer proof kalau sudah dalam kondisi kering. Meskipun sangat tahan lama, tapi anehnya Zoya Metallic Lip Paint ini gampang meleleh kalau kena makeup remover.
Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint - Elizabeth
Kelebihan:
- Kemasannya beda dari yang lain
- Aplikatornya gampang untuk mengaplikasikan produk
- Aromanya aman di hidung
- Transfer proof
- Nggak bikin bibir kering
- Ringan dan sangat tahan lama
Kekurangan:
- Belum aku rasakan sampai saat ini
Rating:
4.5 out of 5
Oh iyah, aku mau jujurnya awalnya aku kurang suka sama warna BEATRIX. Kenapa? Karena warnanya itu copper banget berasa lagi lihat besi di bibirku. Tapi, setelah aku menemukan cara yang pas untuk menggunakannya di bibirku, aku jadi SUKA WARNA BEATRIX dan ELIZABETH jugaa! Nah TIPS-nya adalah jangan gunakan sampai keluar bibir atau sampai pinggir bibir. Kalian bisa gunakan sampai sebelum garis bibir, lalu SMUDGE bagian pinggirnya (sampai ke garis pinggiran bibir). Hasilnya? Seperti yang kalian lihat di fotoku. Menggunakan warna Beatrix aku merasa jadi lebih vampy makeupnya tanpa perlu makeup tambahan. AYEE!!
Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint - Beatrix
Duhh, sumpah aku suka banget sama Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint ini. Rasanya aku cuma mau nulis "AKU SUKA, AKU SUKA, AKU SUKA, AKU SUKA" ajah di dalam review ini. wkwk.
Thank you Zoya Cosmetics dan Beautiesquad atas kesempatannya nyobain Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint.
Kalian udah pernah nyobain Zoya Cosmetics Lacquer Lipstick Velvet Matte Lip Paint? Yang mana favorit mu? Atau aku yang jadi favorit mu? *terus di gampar. ahahah*
Thank you for reading!
Have a nice day!
See you in the next post!
XOXO
Liamelqha
10 comments
Cakep banget ih aku iri hahah
ReplyDeletewww.lianaeka.com
wkwkwk, lip paintnya yang cakep liii..
DeleteMakasih udah mampir Lianaa..
Damn, gemas banget dan cantiiiik. Kuliah dimana btw? XD
ReplyDeletewww.vinasaysbeauty.com
awwww, berrbbb, udah kelar kuliahnya berbb..wkwkw..
DeleteMakasih udah mampir Vinaa,:*
Suka banget look kak lia pake beatrix! Lebih wow aja keliatannya. Aku makin penasaran utk nyobain si Zoya ini
ReplyDeleteHayuk errr,,
DeletePertama ku kira beatrix bakalan bikin kucel, ternyata nggakk. hihi.
Makasih udah mampir Err.. :D
Aduh si ibu satu ini tau deh komen apa..mau pake ape aje cantik muluk sist..bagi napa cantiknya..hehehehehe
ReplyDeletekaaaakkk, piye bagiknya cobaakk??wkwkwk..
DeleteMakasih udah mampir kak.. :D
ci aku mau nanya boleh minta link HTML/JavaScript banner2 komunitas yang ada di sidebar cici ga? aku masi pemula euy maafkan yaa :(aku cuma bisa masukin yang Blogger Perempuan Network :(mohon bantuannya ci. Btw, reviewnya asik banget cifoto produknya clear enak diliat :D
ReplyDeleteainunamelia.blogspot.com
Halo Ainun,
DeleteTerima kasih lho sudah mampir ke blog aku. hehe..
Kalau untuk link-nya biasanya dari kebijakan komunitasnya, Dear.
Biasanya pas kita daftar untuk menjadi anggota, ada yang mencantumkan salah satu syaratnya adalah memasang banner dari komunitas yang bersangkutan. Sedangkan cara pasangnya sama ajah sih, kayak pasang bannernya blogger perempuan. hehe. Semoga membantu yah Ainun. :D
Lia,
Halo! Terima kasih sudah mampir di Journey About Makeup. Jangan lupa isi kolom komentar yah, tentang isi postingan, produk, maupun cara penulisan aku. Sharing is caring, right! ^^
Tapi jangan meninggalkan jejak link hidup yah. ^^
Kalau kalian meninggalkan jejak link hidup disini, maaf akan aku hapus komennya dari kolom komentar ya. Y
Thank you. ^^