RandomTalk: Cara Mudah Konsumsi Cuka Apel Setiap Hari dengan POME ACV Gummy
Welcome back!
Hi guys!
Siapa yang selama pandemi mengalami kenaikan berat badan, karena aktivitas di luar rumah yang terbatas. Tapi selama di rumah, kerjaannya berkreasi masakan di dapur atau pesen makanan online terus? AKU! Aku anaknya jujur loh, hahaha! Pertengahan tahun 2020, aku sempat menjalani perubahan pola makan dan pola hidup. Dimana aku memasak makananku sendiri yang lebih less oil, kurangi deep fry, kurangi karbohidrat dan memperbanyak protein diikuti dengan latihan kardio sendiri di rumah hampir setiap hari. Aku juga tidur cepet jam 11 malam pokoknya udah tidur, alhasil blog aku nggak jalan-jalan. hahahaha. Hasil lain yang aku dapatkan adalah aku merasa sangat fit, nggak gampang capek, bisa angkut galon ke lantai dua, bonus lain celana dan baju lama muat kembali.
1. Membantu Mengurangi Nafsu Makan
(ACV) mengandung asam asetat dan enzim natural lainnya yang membantu mengurangi nafsu makan dan memberikan efek kenyang tanpa efek samping.
2. Meningkatkan Level Energi
Asam amino, potasium dan enzim dalam ACV dapat mengurangi kelelahan terlebih setelah berolah raga. Kandungan pektin baik untuk kesehatan sistem pencernaan, yang merupakan bagian penting dari produksi energi di tubuh.
3. Membantu Sistem Pencernaan Tubuh Yang Sehat
Pektin memerankan peran penting sebagai prebiotik dan serat makanan yang mendukung berkembangnya sistem pencernaan yang sehat dengan mendorong pertumbuhan bakteri baik dan mengurangi bakteri kurang baik dalam sistem pencernaan kita.
4. Mendukung Pengelolaan Berat Badan Yang Sehat
Sejumlah penelitian menunjukkan manfaat mengonsumsi cuka sari apel secara teratur setiap hari memiliki pengelolaan berat badan yang lebih baik.
5. Mendukung Sistem Imun Yang Sehat
Pektin adalah prebiotik penting untuk sistem pencernaan kita. Pada saat yang sama, kesehatan sistem pencernaan sangat penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh kita dan berfungsi dengan baik. Setiap gangguan pada sistem pencernaan kita dapat menyebabkan penurunan sistem kekebalan tubuh, yang dapat berarti bahwa kita akan lebih rentan jatuh sakit dan bahkan dapat menyebabkan kasus gangguan autoimun.
6. Mendukung Sistem Jantung & Kardiovaskular Yang Baik
ACV membantu menjaga jantung kita tetap sehat dengan membatasi kolesterol jahat LDL ke tingkat yang rendah. Vitamin B9 dan B12 juga mendukung produksi sel darah yang sehat, yang mengarah pada sistem kardiovaskular yang lebih sehat.
Sumber: https://www.getpome.com/pages/benefits-of-acv
Lumayan banyak yah manfaat ACV ini. Tapi selain adanya rasa kurang nyaman pada tenggorokan jika diminum tanpa campuran air, konsumsi cuka apel berlebihan dapat menyebabkan kerusakan gigi (mengikis enamel gigi) dan dapat meninggalkan noda kekuningan pada gigi.
Cuka apel/Apple cider vinegar (5% asam asetat), Pektin, Fruktosa, Gula, Asam sitrat, Sodium citrate dihydrate, Perisa makanan mint, Perisa makanan pomegranate, Pewarna makanan merah (Ponceau 4R 16225).
Thank you for reading!
Have a nice day!
See you in the next post!
XOXO
Liamelqha
0 comments
Halo! Terima kasih sudah mampir di Journey About Makeup. Jangan lupa isi kolom komentar yah, tentang isi postingan, produk, maupun cara penulisan aku. Sharing is caring, right! ^^
Tapi jangan meninggalkan jejak link hidup yah. ^^
Kalau kalian meninggalkan jejak link hidup disini, maaf akan aku hapus komennya dari kolom komentar ya. Y
Thank you. ^^