Persiapan Maksimal Sebelum Skincare-an dengan PHA Gentle Exfoliating Toner

by - Tuesday, February 27, 2024

Welcome back to JourneyAboutMakeup!


Hi guys!


Hey cantik! Kamu tau ga sih kalau kulit kita itu nggak boleh dihidrasi setiap hari? Bisa overhydrated loh, khususnya kamu yang punya kulit berminyak. Eits, jangan ngamuk dulu, maksudnya dihidrasi tiap hari tanpa adanya selingan eksfoliasi. Kulit itu perlu di eksfoliasi juga lohh, agar penyerapan skincare yang kamu gunakan juga maksimal. 


Ada 2 cara untuk eksfoliasi, yang pertama adalah menggunakan physical exfoliator dan yang kedua adalah chemical exfoliator. Physical exfoliator lebih ke produk yang menggunakan butiran scrub, waslap, ataupun benda-benda yang secara fisik bisa mengeksfoliasi kulit kita. Aku sendiri lebih sering menggunakan physical exfoliator untuk kulit tubuh lain kecuali wajah. Untuk wajah aku lebih memilih chemical exfoliator karena lebih nyaman di kulitku. Chemical exfoliator sendiri merupakan exfoliator yang menggunakan bahan aktif untuk mengeksfoliasi kulit, bisa AHA, BHA, PHA, dan lain sebagainya. Biasanya dalam produk chemical exfoliator ini akan dilengkapi dengan bahan lainnya sehingga kulit kita tetap nyaman meskipun sedang dieksfoliasi. Contohnya TERATU PHA Gentle Exfoliating Toner.

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER
 
Produk chemical exfoliant biasanya digunakan di malam hari dan WAJIB menggunakan sunscreen di keesokan paginya. Jadi buat kamu yang belum rutin menggunakan sunscreen, wajib harus kudu pake kalau malam sebelumnya kamu menggunakan chemical exfoliant


Deskripsi produk:

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-1

PHA Gentle Exfoliating Toner bekerja untuk memperhalus tekstur kulit, mengurangi komedo hitam dan putih, mengangkat sel kulit mati, serta membantu meratakan warna kulit. Diperkaya dengan 3% PHA, 1% BHA, Niacinamide, Aloe Vera Extract, Sodium Hyaluronate. Selain untuk wajah, toner ini juga bisa dipakai di leher dan badan. Aman digunakan setiap malam hari.


Kemasan:

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-15

Exfoliating Toner lokal ini memiliki kemasan yang sangat simple. Dikemas dalam sebuah botol plastik bening dan dilengkapi dengan tutup flip. Meskipun simple tapi di kemasan botolnya juga dilengkapi dengan stiker berwarna putih yang memuat informasi penting mengenai toner ini. 

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-16

Tidak hanya datang dalam sebuah botol saja, toner ini juga memiliki kemasan dus luaran yang berwarna putih. Tak lupa dilengkapi dengan informasi penting mengenai produk serta ada juga gambar Tugu Sura dan Buaya juga loh. 


Ingredients:

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-2

Aqua, Gluconolactone, Glycerin, Propanediol, Salicylic Acid, Butylene glycol, Amylopectin, Xanthan Gum, Dextrin, Niacinamide, Phenoxyethanol, DMDM Hydantoin, Allantoin, Citric Acid, Seawater, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Sodium Hyaluronate, Disodium EDTA, 1-2 Hexanediol.

Key Ingredients:

PHA (Gluconolactone 3%), exfoliating agent yang paling gentle untuk mengangkat sel kulit mati dan tidak menimbulkan iritasi pada kulit sensitive, kering dan rosacea, antioksindant yang membantu melindungi kulit dari radikal bebas dan sinar UV, melembabkan, mengatasi hiperpigmentasi dan membantu mengecilkan pori, sebagai anti-bakteri sehingga dapat digunakan untuk acne treatment.


Niacinamide, memperkecil pori sebagai anti-inflamasi, meratakan warna kulit (mengatasi hiperpigmentasi), meningkatkan produksi kolagen, meningkatkan produksi kolagen, meningkatkan pembentukan keratin, dapat menyamarkan kerutan.


BHA (Salicylic Acid 1%), membersihkan excess oil  dari pori (salicylic acid memiliki sifat oil-soluble sehingga membersihkan minyak berlebih dan mengangkat sel kulit mati, comedolytic (membersihkan komedo).


Aloe Vera Extract, melembabkan, menghaluskan, dan melembutkan kulit, anti-inflamasi, dapat digunakan untuk semua tipe kulit bahkan untuk dermatitis dan aczema, membantu proses regenerasi sel.


Sodium Hyaluronate,  merupakan bagian dari hyaluronic acid dengan formula yang lebih stabil serta membantu melembabkan, mengurangi garis kerutan dan garis halus, sebagai anti-inflamasi. 


Tekstur, aroma dan warna:

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-17

Seperti kebanyakan toner pada umumnya, Teratu PHA Gentle Exfoliating Toner ini juga memiliki tektur yang sama. Teksturnya cair seperti air yang setelah menyerap tidak meninggalkan rasa licin. Aku tidak mencium aroma yang berlebihan dari toner ini, lebih ke nggak ada aroma apa-apa sih di hidung ku. Untuk warnanya udah jelas nggak ada warna apa-apa juga ya, kan tonernya bening gini. Haha.


Cara pemakaian:

- Tuangkan toner ke kapas.

- Usapkan secara merata pada kulit yang bersih dengan gerakan melingkar  (hindari area mata dan mulut).


Kinerja:

Cerita panjang lebar, ada yang belum tau manfaat mengeksfoliasi kulit itu apa sih? Kalau ada yang belum tau, kita mundur sebentar ya sebelum aku bahas efek Teratu PHA Gentle Exfoliating Toner di kulitku.


Eksfoliasi bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati dikulit wajah, mengangkat sebum berlebih, dan membantu mengurangi komedo. Dengan terangkatkan sel kulit mati yang ada di permukaan kulit kita, secara tidak langsung proses ini membantu meratakan warna kulit wajah dan memudarkan dark spot atau acne spot di wajah. Selain itu produk skincare yang kita pakai setelahnya otomatis akan terserap dan bekerja lebih baik ke dalam kulit. 


Nah, karena kulit aku itu kombinasi berminyak kering harus hati-hati juga memilih produk exfoliant. Kalau salah memilih, bisa-bisa kuliku yang kering malah jadi terlalu kering. Biasanya aku memilih produk chemical exfoliator yang memiliki tambahan zat aktif lain yang berfungsi untuk melembabkan kulit sekaligus. Selama ini aku menggunakan chemical exfoliator yang persentase zat aktifnya agak tinggi, tapi nggak bisa aku gunakan setiap hari, karena it’s to strong for my dry skin. Jadi aku mengeksfoliasi kulitku 2 kali seminggu. Tapi masalahnya sering lupa, hehe. 


Lalu muncullah beberapa iklan produk chemical exfoliator, salah satunya adalah Teratu PHA Gentle Exfoliating Toner  ya udah cus kita cobain yakan. Kalau produk Teratu mah nggak usah diragukan lagi yaa, ramah di kantong pula. Karena namanya ajah udah gentle exfoliating toner jadi aku pakai toner ini setiap malam dan selalu aku pakein sunscreen  di keesokan paginya. Meskipun aku menggunakan toner ini setiap hari, kulitku nggak ada rasa cekit cekit atau perih sama sekali. Kulitku juga nggak mengalami over eksfoliasi sampai menyebabkan kulitku mengelupas. 


Oh ya, aku ada cerita lucu deh pas pake toner ini. Saking rutinnya pake toner ini, pernah suatu pagi aku buru-buru dan salah ambil toner. Aku ambil exfoliating toner ini dan aku tuang ke tangan lalu langsung aku dab-dab di kulit wajahku. Lah, dikata hydrating toner apa ya? Hahaha, auto panik takut over eksfoliasi, tapi untungnya masih aman sih. Untung cuma sekali itu doang. 


Oke, balik ke pengalamanku. Setelah menggunakan toner ini hampir satu bulan, awalnya aku nggak notis apa-apa. Karena aku masih pakai toner ini sampai saat ini, dan kemarin aku jerawatan di area dagu. Berarti nggak cocok dong? Aku hampir berpikiran seperti ituu, tapi kalau produk ini nggak cocok dikulitku kulitku pasti bakalan ngambek dan beruntusan sejak awal pemakaian. Lalu?

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-7

Nah, setelah aku ngambil foto after dan aku sesuaikan timelinenya ternyata aku lumayan jerawatan itu pas imlek. Nah, namanya imlek pasti makan kue kering dan basah yang mana butter, sugar, tepung-tepungan itu pasti banyak. Karena aku kalau makannya kacau, jerawatku pasti muncul dan nggak jauh dari area dagu dan sekitaran bibir. Ada beberapa jerawat yang telat aku kompres pakai Teratu PHA Gentle Exfoliating Toner ini, tapi ada juga beberapa jerawat yang pas baru muncul langsung aku maskerin pake toner ini dan syukurnya nggak jadi muncul. Hahaha. 

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-8

Untuk bekas jerawat yang udah jadi PIH ada yang mengalami pemudaran dan untuk PIE sepertinya akan butuh waktu yang lebih lama dan perlu penambahan active ingredients. Oh ya, pori-pori juga terlihat lebih bersih dan apalagi bagian hidung nggak ada lagi gradakan karena blackhead dan whitehead.


Harga dan tempat beli:

TERATU-PHA-GENTLE-EXFOLIATING-TONER-9

Teratu PHA Gentle Exfoliating Toner ini bisa kamu dapatkan di Official Shopee Mall Teratu Beauty ataupun di resellernya. Untuk info reseller terdekat di kotamu, kunjungi Instagram @teratubeauty ya. Chemical exfoliating toner ini dikemas dalam 2 ukuran, ukuran yang kecil yaitu 60ml di banderol harga IDR65.000 sementara ukuran besarnya adalah 100ml yang dipasarkan dengan harga IDR95.000. Menurut aku cukup worth it ya.


Rating:

4.5 out of 5


Buat aku sih TERATU PHA Gentle Exfoliating Toner ini a big YES! Cocok buat di pake setiap malam tanpa mengiritasi kulit. Buat pemula yang mau mengeksfoliasi kulit juga pasti bakalan cocok. Cus, jangan ragu lagi sih kalo kata aku. Hihi. Kalau udah coba-coba sharing ya pengalaman kalian di sini. 


Thank you for reading!


Have a nice day!


See you in the next post!


XOXO

Liamelqha


You May Also Like

0 comments

Halo! Terima kasih sudah mampir di Journey About Makeup. Jangan lupa isi kolom komentar yah, tentang isi postingan, produk, maupun cara penulisan aku. Sharing is caring, right! ^^

Tapi jangan meninggalkan jejak link hidup yah. ^^
Kalau kalian meninggalkan jejak link hidup disini, maaf akan aku hapus komennya dari kolom komentar ya. Y

Thank you. ^^