d'Alba Waterfull UV Essence Sun Cream SPF 50+ PA++++
Welcome back to JourneyAboutMakeup!
Hi guys!
Blogpost terakhir kan aku bahas tentang d'Alba No Sebum Peptide Balancing Toner sama First Spray Serum, udah baca belum? Kalau belum melipir dulu ya. Oke, biar makin lengkap review tentang d'Alba Piedmont, hari ini aku mau bahas tentang produk multi fungsi skincare plus sunscreen d'Alba Waterfull UV Essence Sun Cream SPF 50+ PA++++.
Jangan lupa kalau mau baca review 2 produk d'Alba sebelumnya, cek postingan ku yaa.
d'Alba Waterfull UV Essence Sun Cream SPF 50+ PA++++
BPOM RI NA26201700037
Deskripsi produk:
Produk dengan perlindungan sinar UV MINIMAL SPF 50
Hasil verifikasi klinis indeks SPF membuktikan bahwa d'Alba Waterfull Essence Suncream adalah produk yang telah terbukti memiliki perlindungan sinar UV lebih dari 50 yang dapat digunakan jauh lebih aman.
Formula Ringan
Formula lembut non-komedogenik yang cepat menyerap, ringan untuk digunakan pada area mata & cocok untuk dipakai sendiri atau sebelum makeup tanpa meninggalkan gumpalan putih(white cast).
Tinggi akan Kelembaban
Sangat nyaman untuk digunakan bahkan bagi kulit sensitive. Produk ini memiliki fitur teknologi Hydro Trapping & Aquaxyl agar kulit tetap terhidrasi/ lembap.
Suncream Multi-fungsi
Dengan spektrum luas SPF 50+ PA++++ , suncream wajah harian ini akan membantu mengurangi kerutan & mencerahkan kulit agar warna kulit menjadi halus juga merata.
Perawatan kulit
Kandungan bahan yg kaya akan Truffle Putih (White Truffle) & Ekstrak Anggur France Chateau Margaux membantu melindungi kulit dari faktor lingkungan yg negatif & mencegah tanda-tanda pertama penuaan.
Baca juga: d'Alba White Truffle First Spray Serum
Kemasan:
d'Alba Waterfull UV Essence Sun Cream SPF 50+ PA++++ ini dikemas dalam kemasan dus dan tube. Kemasannya berwarna putih dan dilengkapi dengan informasi tentang produk dalam tulisan Korea. Sun creamnya sendiri dikemas dalam sebuah tube berwarna putih dan tutup ulir silver. Tidak ada aplikator khusus tapi aplikator ini dapat mengontrol produk keluar dengan aman.
Ingredients:
Water, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Homosalate, Butylene Glycol, Ethylhexyl Salicylate, Diethylamino Hydroxybenzoyl Hexyl Benzoate, Silica, Ethylhexyl Triazone, Niacinamide, 1,2-Hexanediol, Caprylyl Methicone, Pentylene Glycol, Salvia Hispanica Seed Extract, Centella Asiatica Extract, Portulaca Oleracea Extract, Houttuynia Cordata Extract, Curcuma Longa (Turmeric) Root Extract, Cardiospermum Halicacabum Flower/Leaf/Vine Extract, Tuber Magnatum Extract, Wine Extract, Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Oil, Citrus Nobilis Peel Oil, Echium Plantagineum Seed Oil, Litsea Cubeba Fruit Oil, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil, Polymethylsilsesquioxane, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/VP Copolymer, Propanediol, Saccharide Hydrolysate, Octyldodecanol, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Tromethamine, Ethylhexylglycerin, Adenosine, Hydroxypropyl Methylcellulose Stearoxy Ether, Helianthus Annuus (Sunflower) Seed Oil Unsaponifiables, Anhydroxylitol, Tocopherol, Sodium PCA, Glucose, Limonene, Citral.
Cara pemakaian:
Apply a small amount of cream on the face and gently pat the skin at the last stage of skincare.
Tekstur, aroma dan warna:
Sun Cream dari d'Alba ini memiliki tekstur cream yang sangat mudah dibaurkan dan tidak meninggalkan efek lengket. Aromanya ini ada sedikit aroma citrus dan memiliki warna putih, tapi ketika dibaurkan aroma nggak mengganggu serta tidak memberikan warna atau white cast.
Pengalaman:
d'Alba Waterfull UV Essence Sun Cream ini merupakan cream multi fungsi skincare untuk perawatan sekaligus sebagai sunscreen. Sun cream ini merupakan chemical sunscreen ya, karena mengandung ethylhexyl methoxycinnamate, homosalate dan beberapa bahan chemical sunscreen lainnya.
Jenis kulitku sendiri adalah kombinasi berminyak-kering, aku biasanya menggunakan sunscreen ini untuk aktivitas dalam rumah dan luar rumah yang tidak berat. Ya, yang ga bikin banyak keringatan gitu. Meskipun, hanya dalam rumah atau dalam kendaraan kita tetap harus pakai sunscreen ya kan. Kadang aku langsung pake ini setelah toner, tapi kadang aku gunakan setelah penggunaan day cream. Kan tadi aku bilang aku pakainya kalau aktivitas yang akan aku jalani hari itu nggak bikin keringatan kan, kenapa? Karena sun cream ini terasa sedikit perih kalau masuk ke mata. Emang keringat itu kalo masuk ke mata pasti perih ya, tapi ini perihnya dua kali lipat. Tapi kalau dipake dekat mata aman-aman ajah kok. Jadi kalau untuk aktivitas olahraga aku akan menggunakan sunscreen lain. Kalau untuk kegiatan yang nggak bikin aku banyak keringatan, aku ga ada masalah sama sun cream ini. Eh tapi kalaupun kena keringat, dia nggak jadi putih putih waktu kebawa keringat.
Selain itu sun cream ini nggak meninggalkan efek lengket di wajah, nggak bikin white cast juga. Padahal SPF nya lumayan tinggi yah. Sun cream Korea ini juga memiliki efek glowing tapi bukan lengket atau becek atau basah gitu ya. Nah, di akhir hari aku nggak merasa mukaku jadi kusam.
Baca juga : d'Alba No-Sebum Peptide Balancing Toner
Harga dan tempat beli:
d'Alba Waterfull Essence Sun Cream SPF50+ PA++++ ini dibanderol dengan harga kisaran IDR200.000 setelah diskon. d'Alba sering ngasih diskon loh. Sering-sering deh cek online storenya. kalau kalian beli langsung di official online storenya, produknya langsung dikirim dari Korea ya.
Rating:
4 out of 5
Teman-teman ada yang udah nyobain d'Alba Waterfull UV Essence Sun Cream SPF 50+ PA++++? Bagaimana pengalaman kalian?
Thank you for reading!
Have a nice day!
See you in the next post!
XOXO
Liamelqha